Pembangunan Jalan Usaha Tani Program Prioritas Pekon Kunyayan Tanggamus   

Kotaagung (Lampost.co) — Pembuatan jalan rabat beton kearea pertanian atau jalan usaha tani merupakan program prioritas Pemerintah Pekon/desa Kunyayan, Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Tanggamus. Program ini telah mulai sejak tahun 2022 hingga 2024 ini.
.
Kepala Pekon (Kakon) Kunyayan, Rusman mengatakan realisasi anggaran pendapatan dan belanja desa (APBdes) tahun 2022 lalu. Pihaknya telah membangun jalan rabat beton sepanjang 143 meter dengan lebar 1,5 Meter.
.
“Jalan usaha pertanian berperan penting meningkatkan produktivitas pertanian. Mempermudah transportasi hasil pertanian dan aksesibilitas kelahan pertanian. Serta meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat sekitar lahan pertanian,” kata dia, Minggu, 3 Maret 2024.
.
Ia menuturkan, pembuatan jalan usaha tani jenis rabat beton terdiri dari beberapa tahap. Mulai dari pembersihan lahan, pengerukan, penimbunan, dan pengerasan jalan.
.
“Jalan usaha tani sepanjang 143 meter itu merupakan jalan perintis. Meskipun hanya dapat kendaraan bermotor yang melintasi. Namun nantinya akan terus ada perbaikan sehingga kendaraan roda empat bisa melaluinya,” katanya.
.
Rusman menambahkan, pihaknya terus melakukan program jalan usaha tani hingga tahun anggaran 2024 ini. Hanya saja, lokasi pembangunan pada tempat lainnya. Sehingga, terjadi pemerataan pembangunan.
.
“Dengan adanya pemerataan pembangunan, harapannya pembangunan jalan usaha tani lebih optimal dan dapat mensejahterakan para petani. Dan mensejahterakan masyarakat sektor pertanian dan perkebunan,” tandasnya.