Bandar Lampung (Lampost.co)–Harits Setyawan, dosen yang bertugas di Program Studi Desain Komunikasi Visual, Institut Teknologi Sumatera (Itera) berhasil meraih peringkat 1 Sinta Score Overall (2.696).
Peringkat 1 ini dari 511 penulis di 40 program studi yang ada di kampus tersebut berdasarkan data yang dapat diakses pada laman https://sinta.kemdikbud.go.id/affiliations/authors/537.
Dengan perolehan Sinta Score Overall tersebut, Harits kini menempati peringkat ke 828 dari 256.785 penulis di seluruh Indonesia (source: https://sinta.kemdikbud.go.id/authors?page=83).
Selain sebagai dosen, Harist banyak menulis buku, baik sebagai penulis utama maupun sebagai penulis pendamping. Tercatat, terdapat 82 judul buku yang telah terbit dan hampir seluruhnya diterbitkan oleh Itera Press. Buku-buku tersebut tidak hanya tentang materi perkuliahan tetapi juga pengembangan diri, cerita bergambar, kisah fiksi, dan buku anak.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Institut Teknologi Sumatera (Itera) Press yang telah membantu civitas akademika Itera dalam menerbitkan buku sehingga dapat terus meningkatkan Sinta Score penulis dan kampus,” terang Harist.