Bandar Lampung (Lampost.co): Seorang pria yang diketahui Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) ditemukan tewas dengan kondisi tertelungkup di dalam aliran Siring, Kelurahan Sukamaju, Telukbetung Timur, Bandar Lampung, Rabu, 8 Maret 2023, sekitar pukul 06.15 WIB.
Saksi Baharumsah mengatakan, mayat ODGJ itu ditemukan oleh anak-anak yang berangkat sekolah. Adapun kondisi mayat anonim ditemukan dalam kondisi tertelungkup memakai kaos warna merah tanpa memakai celana.
“Dengan kondisi telah meninggal dunia, ditubuh korban tidak ditemukan luka dan tanda-tanda kekerasan. Diperkirakan tenggelam terbawa arus air,” katanya.
Setelah itu pihaknya langsung menghubungi polisi dan pamong setempat. Saat ini mayat telah dibawa menggunakan mobil ambulance Puskesmas Sukamaju menuju ke RS Abdoel Mueloek, Bandar Lampung.
“Lebar siring sekitar 1,5 meter. Kedalaman siring kurang lebih 50 cm dan dipenuhi pasir,” katanya.
Menurutnya, ODGJ tersebut sering terlihat lewat mondar mandir di Kampung Sukamaju dan juga sering terlihat buang BAB dialiran siring.
“Kalau alamat atau namanya gak ada yang tahu,” katanya.
Adi Sunaryo