Bandar Lampung (Lampost.co) — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan tiga kabupaten di Lampung diguyur hujan pada Jumat siang, 10 Maret 2023.
Berdasarkan data dan analisis BMKG, masih berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat dan angin kencang sejak pagi hingga pukul 11.30 wib.
Wilayah tersebut yakni Kabupaten Lampung Tengah di Pubian, Selagai Lingga, dan Sendang Agung.
Kabupaten Lampung Utara di Sungkai Selatan, Abung Timur, Abung Selatan, Kotabumi Utara, Kotabumi Selatan, Bunga Mayang, Abung Pekurun, dan Abung Kunang. Kabupaten Pringsewu di Banyumas, Pagelaran Utara, dan sekitarnya.
Kepala Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Radin Inten II, Rudi Harianto, mengatakan keadaan tersebut dapat meluas ke beberapa wilayah seperti Lampung Timur dan Pesisir Barat.
“Untuk itu masyarakat diminta waspada, terutama bagi masyarakat yang tinggal di lokasi rawan longsor dan lereng bukit,” kata Rudi, Jumat, 10 Maret 2023.
Sementara itu, pada laman resmi bmkg.go.id dikeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi di 31 wilayah di Indonesia pada Jumat, 10 Maret 2023.
Wilayah tersebut yakni :
– Aceh
– Sumatera Utara
– Sumatera Barat
– Riau
– Kep. Riau
– Bengkulu
– Jambi
– Sumatera Selatan
– Kep. Bangka Belitung
– Lampung
– Banten
– Jawa Barat
– Bali
– Nusa Tenggara Barat
– Nusa Tenggara Timur
– Kalimantan Barat
– Kalimantan Tengah
– Kalimantan Timur
– Kalimantan Selatan
– Sulawesi Tengah
– Sulawesi Barat
– Sulawesi Selatan
– Sulawesi Tenggara
– Maluku
– Papua Barat
– Papua
– DKI Jakarta
– Kalimantan Utara
– Maluku Utara
Effran Kurniawan