Strategi Pariwisata 2024 Jadikan Lampung Bumi Even

Bandar Lampung (Lampost.co) — Dinas Pariwisata dan Ekonomi Provinsi Lampung, dalam upaya memajukan sektor pariwisata tahun ini menjadikan Provinsi Lampung sebagai bumi even.

 

“Strategi kita 2024 ini menjadikan Lampung sebagai bumi even,” ujar Kepala Parekraf Provinsi Lampung, Bobby Irawan, Rabu, 20 Maret 2024.

 

Hal demikian menurutnya sebagai suatu langkah pasti untuk mempromosikan berbagai destinasi wisata melalui berbagai kegiatan even yang terselenggara.

 

Baca juga : Pengembangan Pariwisata Berkualitas dan Berkelanjutan Perlu Dukungan Kuat

 

Ia menjadikan Kabupaten Banyuwangi sebagai daerah percontohan yang telah lebih dahulu maju dari sektor pariwisata.

 

“Karena saya pelajari dari daerah yang lebih dahulu maju pariwisatanya, contoh yang paling anyar Banyuwangi, dari kabupaten paling miskin Jawa timur bisa menjadi kabupaten paling maju,” katanya.

 

Baca juga : Potensi Pariwisata jadi Kunci Kemajuan Pesisir Barat

 

Bahkan Banyuwangi angka kemiskinannya turun drastis hingga 10 persen. “Ternyata pariwisatanya terdengar oleh even,” ucapnya.

 

Oleh karena itu, Pemerintah setempat jadikan sebagai acuan serta landasan, untuk maju dari sisi sektor pariwisata daerah.

 

“Nah yang ingin kita jadikan Lampung sebagai bumi even dengan memberikan kemudahan dan memfasilitasi, contohnya perizinan, tempat lokasi, keamanan dan sebagainya,” kata dia.

 

Pihaknya jamin kepada promotor dan penyelenggara even, karena mereka punya even tahunan. “Ini yang kita berharap bisa terlaksana oleh provinsi lampung,” tambahnya.

 

Pemerintah Provinsi Lampung sedang giat mendorong pariwisata dengan menghadirkan Bakauheuni Harbour City sebagai wajah destinasi wisata Lampung.

 

“Apa lagi tahun ini kita punya ampli teater terbesar out door di Bakauheni Harbour city yang bisa menampung hingga 10 ribu orang,” kata dia.

 

Dengan demikian pihaknya berharap segala macam upaya pemerintah untuk memajukan sektor pariwisata, dengan menjadi Lampung sebagai bumi even dapat terwujud.

 

“Ini kita harapkan bisa mendorong sehingga lebih banyak turis wisatawan yang datang kemari untuk saksikan konser musik, event budaya,” pungkasnya.