Tag: Babinkamtimnas

  • Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Warga Gotong Royong Peduli Kebersihan

    Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Warga Gotong Royong Peduli Kebersihan

    WAY KANAN (Lampost.co) — Babinsa Koramil bersama Bhabinkamtibmas ajak warga gotong-royong melaksanakan pembersihan bahu jalan. Lokasi tersebut terpusat pada Kampung Pakuan Sakti, Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan, Kamis 21 Maret 2024.
    .
    Babinsa Koramil 01, Sertu Didik Taufiq mengajak warga untuk aktif dan menjadi motifator penggerak masyarakat untuk gotong royong peduli terhadap kebersihan lingkungannya. Kegiatan kerja bakti tersebut fokuskan pada pembersihan bahu jalan yang telah tumbuh rumput liar. Dan banyak sampah yang mengotori jalan penghubung antar desa dan kecamatan.
    .
    “Kegiatan pembersihan bersama warga rutin sebulan sekali. Walaupun saat ini kita sedang menjalankan ibadah puasa tetapi tidak menyurutkan semangat warga untuk bergotong-royong,” jelas Sertu Didik.
    .
    Babinsa dan Bhabinkamtibmas bersama masyarakat kompak bersinergi untuk membersihkan sampah tepi jalan. Kegiatan ini bertujuan agar jalan kampung Pakuan Sakti menjadi bersih rapi dan aman. Sehingga masyarakat pengguna jalanpun nyaman berlalu-lalang.
    .
    “Kami berharap, melalui kegiatan ini akan membangkitkan semangat gotong-royong masyarakat dalam berbagai kegiatan. Terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan. Serta sarana dan prasarana agar terpelihara dengan baik dan nyaman,” pungkas.
    .
    Bhabinkamtibmas Kampung Pakuan Sakti, Aipda Agus juga menyampaikan, bersama Babinsa selalu bersinergi menjaga kebersihan dan keamanan kampung, agar masyarakat selalu nyaman dan merasa aman. “Senergi ini, selalu kami jaga dengan baik. Agar tugas kami dapat berjalan dengan lancar,” tutup Agus.
  • TNI-Polri Patroli Kejahatan di Irigasi Sukabumi Way Kanan   

    TNI-Polri Patroli Kejahatan di Irigasi Sukabumi Way Kanan  

    Way Kanan (Lampost.co) —  Polsek Buay Bahuga, Polres Way Kanan, bersama TNI dari Babinsa Koramil Buay Bahuga melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD).
    Hal ini sebagai bentuk pencegahan dan mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan.
    .
    Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Way Kanan AKBP Pratomo Widodo, melalui Kapolsek Buay Bahuga AKP Herwin Afrianto, mengatakan personel melakukan patroli KRYD oleh Bhabinkamtibmas Kampung Sri Tunggal dan Kampung Sukabumi Aiptu Yoga Adiosa bersama Bripka D.Tanzily serta Babinsa Serma Widodo melakukan patroli dialogis.
    .
    Patroli gabungan TNI-POLRI ini dengan menyasar daerah rawan kriminalitas pada seputaran jalan irigasi Kampung Sukabumi, Kecamatan Buay Bahuga, Kabupaten Way Kanan.
    .
    “Kami bersama Babinsa hadir bersama warga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman serta mengantisipasi kerawanan pada pagi hari sekaligus antisipasi C3 (curat,curas dan curanmor),” jelasnya, Rabu, 28 Februari 2024.
    .
    Selain untuk antisipasi kerawanan, Polres Way Kanan juga bertujuan memperkuat sinergitas TNI – Polri. Selama melaksanakan patroli, personel  selalu menghimbau kepada warga masyarakat untuk sama-sama menjaga situasi dan kondisi Kamtibmas.
    .
    “Harapannya Way Kanan tetap kondusif, juga tiada henti-hentinya memberikan edukasi agar tetap waspada,” tutup Kapolsek.