Tag: beasiswa

  • Polinela Terima 565 Maba di Jalur SNBP, Prodi Bisnis Digital Favorit

    Bandar Lampung (Lampost.co)– Politeknik Negeri Lampung (Polinela) menerima 565 mahasiswa baru pada seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) jalur SNBP yang diumumkan pada 26 Maret 2024.

    Tahun ini, total ada 900 calon mahasiswa baru yang mendaftar di Politeknik Negeri Lampung. Dengan demikian ada 335 calon mahasiswa yang dinyatakan gugur.

    Ketua PMB Polinela, Kasmir, menjelaskan tahun ini Program Studi S1 Akuntansi Bisnis Digital menjadi paling favorit bagi mahasiswa baru.

    Selanjutnya Program Studi S1 Produksi dan Managemen Industri Perkebunan, S1 Teknologi Produksi Ternak, dan S1 Teknik Rekayasa Kimia Industri.

    “Tahun ini kami menerima 3.115 mahasiswa. Jumah itu terbagi ke dalam 30 program studi baik S1 maupun diploma,” ujar Kasmir.

    Bagi calon mahasiswa baru yang belum lolos pada jalur SNBP, Kasmir menyebut pihaknya sudah menyiapkan empat jalur masuk lain.

    Yaitu Seleksi Mahasiswa Baru Polinela Jalur Prestasi Akademik dan Nonakademik (SMBP-PAN) dengan jumlah kuota 1.246 orang. Kemudian jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan Jalur SMBP T (CAT) dengan daya tampung 1.333 orang, Serta jalur mandiri dengan total daya tampung 536 orang.

    Polinela Siapkan Beasiswa

    Dalam upaya mewujudkan akses pemerataan pendidikan bagi masyarakat kurang mampu dan berprestasi. Polinela juga menyiapkan beasiswa yang bisa mahasiswa manfaatkan bagi yang berprestas dalam tataran ekonomi kurang mampu.

    Beberapa beasiswa yang Polinela siapkan yaitu beasiswa E-KPB dari Pemda Provinsi Beasiswa, KIP Kuliah, beasiswa PT Bukit Asam, dan juga Karya Selemba 4.

    “Beasiswa ada Pemda Provinsi Beasiswa E-KPB 100 orang, KIP Kuliah tahun kemarin 514 penerima, PT Bukit Asam sudah dua angkatan, dan karya selemba 4 itu ada 20-30 orang,” katanya.

    Berikut ini daftar Program Studi dari setiap jurusan di Polinela dengan peminat terbanyak pada SNBP 2024.

    Program Studi pada Jurusan Ekonomi dan Bisnis

    S1. Akuntansi Bisnis Digital S1. Akuntansi Perpajakan, S1 Pengelolaan Perhotelan, S1 Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak. Kemudian, D3. Manajemen Informatika, S1 Agribisnis Pangan, D3 Perjalanan Wisata. S1 Pengelolaan Agribisnis, S1. Teknologi Rekayasa Internet serta S1 Pengelolaan Konvensi dan Acara.

    Program Studi pada Jurusan Perkebunan

    S1 Produksi dan Manajemen Industri Perkebunan, S1 Produksi Tanaman Perkebunan, dan S1. Pengelolaan Perkebunan Kopi.

    Program Studi oada Jurusan Peternakan dan Perikanan

    S1. Teknologi Produksi Ternak, S1 Agribisnis Peternakan, S1 Teknologi Pembenihan Ikan, S1 Teknologi Pakan Ternak, D3 Budidaya Perikanan serta D3 Perikanan Tangkap.

    Program Studi pada Jurusan Pertanian dan Teknologi Pertanian

    S1. Teknologi Rekayasa Kimia Industri, S1 Teknologi Rekayasa Jalan dan Jembatan, S1 Teknologi Produksi Tanaman Pangan, lalu S1 Teknologi Perbenihan.

    Kemudian D3 Teknologi Pangan, S1 Teknologi Produksi Tanaman Hortikultura, S1 Pengembangan Produk Agro Industri, D3 Mekanisasi Pertanian, S1 Teknologi Rekayasa Elektronika, D3 Teknik Sumberdaya Lahan dan Lingkungan, serta D3 Hortikultura

  • Pemkot Bandar Lampung Beri Bantuan Pendidikan

    Pemkot Bandar Lampung Beri Bantuan Pendidikan

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Pemerintah Kota Bandar Lampung memberikan bantuan pendidikan kuliah kepada 300 masyarakat yang tidak mampu.

    Kepala Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Bandar Lampung, Mulyadi Syukri menyebut bantuan tersebut bukan beasiswa melainkan hanya bantuan pendidikan.

    “Ini sifatnya bukan beasiswa, ini bantuan saja. Jadi anak-anak yang berprestasi dari keluarga tidak mampu yang sedang berkuliah nanti akan Pemkot bantu dengn persaingan-persyaratan,” katanya, Rabu, 20 Maret 2024.

    Baca juga : 15 Jurusan Kuliah dengan Pekerjaan Gaji Tinggi

    Mulyadi menyebut bantuan pendidikan yang Pemkot Bandar Lampung berikan berupa uang tunai dengan jumlah yang bervariasi.

    Bantuan itu dapat penerima gunakan untuk menambah biaya UKT maupun membantu kegiatan belajar mahasiswa.

    Baca juga : Pihak Kampus Perkenankan Mahasiswi Korban Asusila Melanjutkan Kuliah

    “Bukan pembayaran UKT kalau itu berat, tapi bantuan pendidikan seperti contoh anggaran kita Rp500 juta, jadi data yang ada 500 orang dan satu orang dapat Rp1 juta,” ungkapnya.

    Ia mengatakan calon penerima dapat mendapatkan bantuan yakni dengan memenuhi persyaratan dari kantor kecamatannya masing-masing.

    “Dan itu tergabung jenjangnya dengan SMA/SMK juga,” ujarnya.

    Mulyadi juga katakan saat ini data yang sudah masuk berjumlah 300 mahasiswa yang menerima bantuan pendidikan dari Pemkot Bandar Lampung.

    “Datanya yang sudah masuk 300 artinya kuotanya terpenuhi. Karena tahun ini SK-nya sudah kita buat,” tuturnya.

    Untuk anggaran, Pemkot Bandar Lampung mengucurkan dana sebesar Rp1,5 miliar untuk bantuan jenjang SMA/SMK dan perguruan tinggi.

    Untuk jumlah kuota pun Pemkot Bandar Lampung tetap sama hingga tahun depan, yakni 1.000 masyarakat.

    “Kuotanya sama aja, kalau tahun depan tidak tahu nambah apa tidak. Kalau anggarannya nambah kuotanya nambah,” pungkasnya.

  • Bhabinkamtibmas Inspiratif Salurkan Beasiswa Sekolah Gratis untuk Anak-anak di Way Kanan

    Bhabinkamtibmas Inspiratif Salurkan Beasiswa Sekolah Gratis untuk Anak-anak di Way Kanan

    Way Kanan (Lampost.co): Aipda Minanto, rela menyisihkan gajinya demi pendidikan anak-anak dengan menyalurkan beasiswa sekolah gratis di tingkat SD bagi anak yang orang tuanya tidak mampu membiayai pendidikan.

    Aipda Minanto, merupakan sosok polisi inspiratif merupakan personel Polsek Blambangan Umpu, Polres Way Kanan.

    Semenjak peresmian SD IT Daar’Ilmi Way Kanan pada 26 Oktober 2020. Dia rela menyisihkan gajinya demi pendidikan anak-anak kurang mampu di Way Kanan, agar mendapat pendidikan lebih baik.

    Progam beasiswa sekolah tersebut, menggunakan dana pribadi dari hasil panen kebun sawit yang dimiliki. Beasiswa tersebut menyasar empat anak pada jenjang SD mulai dari kelas I usia 7, sampai dengan kelas VI usia 12 tahun.

    “Ini adalah sebagai bentuk kepedulian, terhadap masa depan anak-anak dan generasi penerus bangsa. Agar mereka dapat menggapai cita-citanya,” kata Minanto yang merupakan anggota Babinkamtibmas Polsek Blambangan Umpu, Selasa, 19 Maret 2024.

    Minanto berharap agar anak-anak kurang mampu dapat terus bersekolah dengan aman dan nyaman. Tanpa ada kekhawatiran untuk tidak bersekolah karena tidak memiliki biaya pendidikan.

    Menurutnya, mendapatkan layanan pendidikan bagi anak-anak adalah hal paling penting bagi penerus bangsa. Alasan inilah yang membuat Aipda Minanto selalu hadir di tengah-tengah pelajar memberikan pembinaan ketika berpatroli ke desa binaannya.

    Melalui pendidikan ini juga Minanto berharap, anak-anak bisa menjadi sukses dan meraih cita-cita mereka dan dapat membanggakan kedua orang tuanya.

    Di setiap kunjungannya selaku Bhabinkamtibmas, Ia tak lupa memberikan nasihat-nasihat kepada anak-anak yang ditemui untuk selalu rajin beribadah, rajin belajar, serta patuh terhadap orang tua.

    Selain itu, dia juga mendorong anak-anak terus semangat belajar. Sehingga bisa menciptakan prestasi di sekolah.

    Ikuti terus berita dan artikel Lampost.co lainnya di Google News.

  • Polinela Fokus pada Pendidikan Vokasi Terapan dan Program Beasiswa

    Polinela Fokus pada Pendidikan Vokasi Terapan dan Program Beasiswa

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Politeknik Negeri Lampung (Polinela) terus berupaya menjadi perguruan tinggi yang berorientasi pada pendidikan vokasi. Terutama dalam mencetak lulusan yang memiliki kecakapan kerja sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan serta sesuai dengan tuntutan kebutuhan lapangan kerja.

    Direktur Polinela Prof. Dr. Sarono menyebut agar masyarakat bisa mengenyam pendidikan vokasi, Polinela memberikan beasiswa bagi masyarakat Lampung.

    Tenaga kerja yang memiliki skill atau kecapan kerja, amat dibutuhkan saat ini, tidak hanya siap kerja tapi juga mampu membuka lepangan kerja baru, katanya.

    Baca Juga: Dosen Polinela Ciptakan Bioaktivator R-Kompos

    Selain itu, Polinela sudah banyak membuat karya ilmiah dan penelitian yang bisa langsung diterapkan di masyaralat. Namun, masih terbatas dalam penyebaran informasinya.

    Oleh karenanya, Sarono menilai bahwa dalam upaya menyebarkan informasi tersebut secara luas, kolaborasi dengan media menjadi langkah penting. Hal ini guna mempublikasikan dan menyebarluaskan karya dan hasil penelitian yang telah dilakukan.

    Langkah ini diharapkan dapat membantu Polinela sebagai pilar pendidikan yang mampu memberikan kontribusi nyata dalam mencetak generasi terdidik dan terlatih bagi kemajuan bangsa, kata Direktur Polinela saat menerima audiensi dengan Pemimpin Perusahaan Lampung Post Iskandar Zulkarnain bersama jajaran, Rabu, 7 Februari 2024.

    “Dengan memanfaatkan aset yang ada serta melalui upaya kerja cerdas, diharapkan dapat mendorong perkembangan anak-anak muda di era digital ini menuju ke arah yang lebih baik dan berkembang secara signifikan,” ujarnya.

    Seperti diketahui, pendidikan vokasi merupakan pendidikan tinggi yang ditujukan untuk kepentingan praktis dimulai dari D-I, D-II, D-III, Sarjana Terapan, Magister Terapan dan Doktor Terapan. Fungsinya mengembangkan peserta didik agar memiliki pekerjaan keahlian terapan tertentu melalui program vokasi dalam rangka mencapai tujuan pendidikan nasional.

    Sri Agustina