Tag: BMKG

  • Prakiraan Cuaca Hari Ini,Pagi Cerah Berawan,Siang-Malam Hujan di Sejumlah Wilayah Lampung

    Bandar Lampung (Lampost.co)— Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan cuaca di Lampung pada pagi hari cerah berawan.

    “Cuaca di Lampung saat pagi hari cerah dan berawan,”kata Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto kepada rilis yang Lampost.co terima, Kamis, 28 Maret 2024 pagi.

    Kemudian untuk cuaca pada siang hingga sore hari, berdasarkan pengamatan BMKG, Lampung kembali diguyur hujan pada sejumlah wilayah.

    Seperti di Lampung Barat, Pesisir Barat, Tanggamus, Pesawaran, dan Pringsewu. Begitu juga di Lampung Utara, Lampung Tengah, Bandar Lampung, Lampung Selatan, Way Kanan, dan Tulangbawang Barat.

    “Kemudian untuk malam hari, hujan juga masih berpotensi mengguyur sejumlah wilayah. Seperti di Lampung Selatan, Bandar Lampung, Pesawaran, Tanggamus, Pesisir Barat. Lampung Barat, Pringsewu, Lampung Tengah, Metro, dan Lampung Timur.

    Begitu juga cuac pada dini hari masih berpotensi turun hujan di wilayah Pesisir Barat, Lampung Barat, Tanggamus, Pesawaran, Lampung Selatan, dan Lampung Timur.

    Untuk suhu udara rata-rata normal berkisar antara 16,0 °C – 32,0 °C dengan kelembapan udara 60 – 100 %.

    Arah dan kecepatan angin timur laut hingga tenggara dengan kecepatan 5 – 15 knots (9 – 27 Km/Jam).

    BMKG mengeluarkan pengatan dini dengan mewaspadai potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir. Serta angin kencang di Tanggamus, Pesisir Barat dan Lampung Barat.

    Kemudian, Pesawaran, Pringsewu, Bandar Lampung, Lampung Selatan, Metro, Lampung Tengah dan Lampung Timur pada siang, sore dan malam hari.

  • Warga Pesisir Barat Klaim Tak Merasa Ada Gempa

    Krui (Lampost.co): Masyarakat di Kecamatan Pesisir Tengah, Krui Selatan, dan Karya Penggawa, Kabupaten Pesisir Barat  tidak merasakan adanya getaran gempa yang terjadi di wilayah setempat.

    “Enggak ada gempa. Dari tadi saya tidak merasa ada guncangan,” kata Darwin seorang warga di Krui Selatan, Rabu, 27 Maret 2024, malam.

    Hal senada juga disampaikan, Mutia, warga Pesisir Tengah, yang mengaku bahwa Ia berdiam saja di rumah bersama keluarga. Hal itu karena kondisi cuaca hujan, meskipun tidak deras.

    “Enggak ada gempa, kok. Tetapi kalau kemarin lusa memang saya rasa ada getaran gempa. Itu juga sebentar, kalau sekarang enggak ngerasain (getaran),” kata dia.

    Hal yang sama juga dikatakan Arif, warga yang tinggal di Karya Penggawa. Dia mengatakan sama sekali tidak merasakan ada getaran tanda gempa. “Memang ada gempa? enggak ada kok,” kata dia.

    Pantuan Lampost.co lalu lintas di jalan lintas Barat setempat juga berjalan normal dan cenderung sepi akibat turun hujan. Dampak dari gempa yang terjadi, hingga saat ini belum ada informasi terjadi kerusakan bangunan atau rumah warga.

    Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Pesisir Barat Imam Habibudin saat Lampost.co mengonfirmasi mengatakan tidak ada gempa yang terjadi di wilayah perairan Pesisir Barat. Pihaknya juga belum mendapat update informasi terkini dari BMKG terkait peristiwa itu.

    “Enggak ada info Krui gempa. Belum ada update dari BMKG,” kata dia.

    Sebelumnya beredar informasi di jejaring media sosial, telah terjadi gempa bumi berkekuatan 3.2 magnitudo, pada Rabu, 27 Maret 2024, sekitar pukul 18.15 WIB di perairan Kabupaten Pesisir Barat Lampung.

    Berdasarkan informasi, lokasi gempa berpusat pada titik koordinat 6.63 LS-103.78 BT atau tepatnya berlokasi di 161 km Barat Daya, Pesisir Barat.

    Ikuti terus berita dan artikel Lampost.co lainnya di Google News.

  • Gempa Magnitudo 2.0 Guncang Bandar Lampung

    Bandar Lampung (Lampost.co): Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 2.0 mengguncang Kota Bandar Lampung, Senin, 25 Maret 2024, sekitar pukul 20:40:50 WIB.

    Hasil analisa BMKG menunjukkan bahwa gempa bumi ini berkekuatan M=2,0. Episenter terletak pada koordinat 5.47 LS dan 105.24 BT, atau tepatnya berlokasi Barat Daya Bandar Lampung dengan kedalamam 3 km.

    “Gempa bumi pada kedalaman 3 km Barat Daya Bandar Lampung,” kata Kepala BBMKG Wilayah II, Hartanto dalam siaran resminya.

    Ia menjelaskan jenis dan mekanisme gempa bumi. Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas Sesar Tarahan.

    Dampak gempa bumi yang tergambarkan oleh peta tingkat guncangan (Shakemap) BMKG dan berdasarkan laporan dari masyarakat. Gempabumi ini terasakan pada wilayah Telukbetung dengan Skala Intensitas II MMI.

    “Getaran terasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang tergantung bergoyang,” katanya.

    Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut. Hingga pukul 21:50 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan.

    Ia merekomendasikan kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat pertanggungjawabkan kebenarannya. Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi.

    Ikuti terus berita dan artikel Lampost.co lainnya di Google News.

  • Prakiran Cuaca Hari Ini, 25 Maret 2024 Sejumlah Wilayah Diguyur Hujan

    Bandar Lampung (Lampost.co)— Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan, cuaca sejumlah wilayah di Lampung dari pagi hingga sore hari, Senin, 25 Maret 2024.

    “Sejumlah wilayah di Lampung hari ini berpotensi hujan. Yakni di Lampung Timur, Lampung Selatan dan Tanggamus,”ujar Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto, Senin.

    Untuk cuaca siang-sore hari diprakirakan hujan di wilayah Lampung Barat, Pesisir Barat dan Tanggamus. Begitu juga di Pringsewu, Pesawaran, Bandar Lampung, Lampung Selatan.

    Lalu Metro, Lampung Timur, Lampung Tengah , Mesuji, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat juga hujan pasa siang hingga sore hari.

    Kemudian pada malam hari BMKG memprakirakan akan turun hujan di sejumlah wilayah. Seperti Lampung Tengah, Lampung Utara, Tulang Bawang, dan Tulang Bawang Barat.

    “Dini hari cuaca diprakirakan berawan, dan berpotensi hujan di wilayah Way Kanan, Lampung Utara, Mesuji, dan Tulang Bawang Barat,”sebutnya.

    Sedangkan untuk suhu udara rata-rata pada 22,0 °C – 32,0 °C, dengan tingkat kelembapan udara mencapai 60 – 100 %.

    *Arah dan Kecepatan Angin:* Timur Laut – Tenggara dengan kecepatan 5 – 20 knots (9 – 37 Km/Jam).

    Rudi mengimbau kepada masyarakat waspada dengan potensi hujan lebat yang menyertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Pesisir Barat.

    Lampung Barat, Bandar Lampung, Lampung Selatan, Pesawaran, Tanggamus, Metro, Lampung Timur, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat dan Mesuji pada siang-sore hari.

    Di wilayah Lampung Tengah, Lampung Utara, Pesisir Barat, Tulang Bawang, dan Tulang Bawang Barat pada malam hari. Di wilayah Way Kanan dan Lampung Utara pada dini hari.

  • Lampung Timur Berpotensi Diguyur Hujan Sepanjang Hari Ini

    Lampung Timur Berpotensi Diguyur Hujan Sepanjang Hari Ini

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan, hujan akan mengguyur Lampung Timur sepanjang hari ini. Intensitas hujan yang turun kategori rendah hingga sedang.

    Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto mengatakan hujan berpotensi mengguyur Lampung Timur pada siang, sore hingga malam hari. Prakiraan itu berlaku untuk Kamis, 21 Maret 2024.

    Berikut prakiraan cuaca wilayah Lampung selengkapnya berdasarkan keterangan tertulsi BMKG Stasiun Meteorologi Radin Inten II.

    Cuaca Lampung saat pagi hari akan cerah berawan hingga berawan. Namun berpotensi hujan di Lampung Timur, Mesuji, Tulangbawang, Tulangbawang Barat, dan Lampung Tengah.

    Kemudian pada siang hingga sore hari berpotensi hujan di wilayah Lampung Timur, Pesisir Barat, Tanggamus, Lampung Tengah, dan Lampung Utara. Lalu di wilayah Pringsewu, Pesawaran, Metro, Bandar Lampung, Lampung Selatan, dan Lampung Barat.

    Selanjutnya cuaca Lampung pada malam hari berpotensi cerah berawan hingga berawan. Namun, Lampung Timur, Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Tulangbawang Barat, Tulangbawang, Mesuji, Bandar Lampung, Pesawaran, dan Metro berpotensi hujan.

    Suhu udara harian wilayah Lampung berkisar antara 22°C – 32°C. Untuk wilayah Lampung bagian barat suhu minimum dapat mencapai 16°C. Angin bergerak dari tenggara ke barat daya dengan kecepatan 5 – 20 knots atau 9 – 37 kilometer per jam.

    Peringatan Dini Cuaca Ekstrem

    Berdasarkan keterangan resmi BMKG Pusat, hari ini beberapa wilayah di Indonesia berpotensi terjadi cuaca ekstrem. Ada 22 wilayah di Indonesia yang berpotensi terjadi cuaca ekstrem seperti hujan lebat dan angin kencang.

    Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang yakni Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Riau. Kemudian wilayah Jambi, Sumatera Selatan, Kep. Bangka Belitung, Banten, Jawa Timur, dan Bali. Lalu di NTB, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara.

    Selanjutnya untuk wilayah yang berpotensi hujan dan angin kencang yakni Lampung, DKI Jakarta, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan. Wilayah yang berpotensi angin kencang yakni Jawa Barat dan Maluku.

    BMKG menyatakan bahwa masih terpantau Bibit Siklon Tropis 91S di Samudra Hindia selatan Jawa Timur. Kecepatan angin maksimum 30 knot dan tekanan udara 998 hPa serta bergerak ke arah Barat.

    Hal tersebut masih memicu pertumbuhan awan hujan di berbagai wilayah di Indonesia, termasuk Lampung.

     

  • Prakiraan Cuaca Hari Ini, Lampung Cerah Berawan

    Prakiraan Cuaca Hari Ini, Lampung Cerah Berawan

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II menyatakan prakiraan cuaca hari ini wilayah Lampung cerah berawan.

    Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto mengatakan meski secara umum cuaca akan cerah berawan, ada beberapa wilayah yang berpotensi hujan. Prakiraan ini berlaku untuk Selasa, 19 Maret 2024.

    “Prakiraan cuaca pagi hari ini berawan. Siang hingga sore hari cerah berawan. Namun berpotensi hujan di wilayah Metro, Pesawaran, Lampung Tengah, Lampung Timur, Lampung Selatan, dan Bandar Lampung,” ujarnya melalui keterangan tertulis.

    Rudi mengatakan prakiraan cuaca untuk malam secara umum juga berawan. Namun berpotensi hujan di wilayah Mesuji, Tulangbawang, Tulangbawang Barat, Lampung Utara, dan Way Kanan.

    “BMKG juga mengeluarkan peringatan dini waspada potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di beberapa wilayah. Seperti Metro, Pesawaran, Lampung Tengah, Lampung Timur, Mesuji, Tulangbawang pada sore dan malam hari ini,” kata dia.

    Waspada Cuaca Ekstrem

    Berdasarkan analisis BMKG Pusat, terpantau adanya Siklon tropis Mega di Teluk Carpentaria dengan kecepatan angin maksimum 60 knot dan tekanan udara 978 hPa. Siklon tersebut bergerak ke arah selatan-barat daya.

    Siklon tropis ini juga membentuk daerah perlambatan kecepatan angin (konvergensi) dan pertemuan angin yang memanjang. Yakni dari Samudera Hindia barat Bengkulu, Sumatera bagian selatan, Laut Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Laut Flores, Laut Banda, hingga Laut Arafura.

    Bibit Siklon Tropis 91S juga terpantau di Samudra Hindia bagian tenggara, selatan Bali dengan kecepatan angin maksimum berkisar 20-30 knot dan tekanan udara 1000 hPa serta bergerak ke arah barat-barat daya.

    Fenomena atmosfer tersebut berpotensi menyebabkan beberapa wilayah di Indonesia termasuk Lampung berpotensi terjadi cuaca ekstrem. Yakni hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang.

    Cuaca ekstrem tersebut menurut BMKG akan melanda sebagian wilayah Indonesia pada 18-19 Maret 2024. Wilayah tersebut di antaranya Sumatera Utara, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, dan Banten.

    Lalu di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, NusaTB, NTT, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Selatan. Selanjutnya Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

    BMKG mengimbau masyarakat harus waspada terjadinya bencana hidrometeorologi yang kerap terjadi saat musim hujan. Mengingat saat ini hampir seluruh wilayah Lampung sudah memasuki puncak musim penghujan.

  • Waspada Hujan Lebat di Bandar Lampung Hari Ini

    Waspada Hujan Lebat di Bandar Lampung Hari Ini

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan Bandar Lampung berpotensi hujan lebat hari ini.

    Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto mengatakan hujan berpotensi mengguyur pada siang dan sore hari. Prakiraan itu berlaku untuk Senin, 18 Maret hingga Selasa, 19 Maret 2024.

    Selain Bandar Lampung, hujan juga berpotensi mengguyur wilayah lain. Wilayah tersebut yakni Tanggamus, Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Tengah, Metro, Pringsewu, Pesawaran, Lampung Selatan, dan Lampung Timur.

    “Untuk malam hari berpotensi hujan di wilayah Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Metro, Bandar Lampung, dan Lampung Selatan. Kemudian di Lampung Timur, Pesawaran, Pringsewu, Tulangbawang, Tulangbawang Barat dan Mesuji,” kata Rudi.

    Sementara itu, berdasarkan analisis BMKG Pusat, terpantau adanya Siklon tropis Mega di Teluk Carpentaria dengan kecepatan angin maksimum 60 knot dan tekanan udara 978 hPa. Siklon tersebut bergerak ke arah selatan-barat daya, berpotensi meningkat dalam 24 jam ke depan.

    Siklon tropis ini juga membentuk daerah perlambatan kecepatan angin (konvergensi) dan pertemuan angin yang memanjang. Yakni dari Samudera Hindia barat Bengkulu, Sumatera bagian selatan, Laut Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Laut Flores, Laut Banda, hingga Laut Arafura.

    Waspada Cuaca Ekstrem

    Bibit Siklon Tropis 91S juga terpantau di Samudra Hindia bagian tenggara, selatan Bali dengan kecepatan angin maksimum berkisar 20-30 knot dan tekanan udara 1000 hPa serta bergerak ke arah barat-barat daya.

    “Fenomena atmosfer tersebut berpotensi menyebabkan beberapa wilayah di Indonesia termasuk lampung berpotensi terjadi cuaca ekstrem. Yakni hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang.

    Cuaca ekstrem tersebut menurut BMKG akan melanda sebagian wilayah Indonesia pada 18-19 Maret 2024. Wilayah tersebut di antaranya Sumatera Utara, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, dan Banten.

    Lalu di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, NusaTB, NTT, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Selatan. Selanjutnya Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

    BMKG mengimbau masyarakat harus waspada terjadinya bencana hidrometeorologi yang kerap terjadi saat musim hujan. Mengingat saat ini hampir seluruh wilayah Lampung sudah memasuki puncak musim penghujan.

  • Waspada Cuaca Ekstrem Akibat Bibit Siklon Tropis di Lampung

    Waspada Cuaca Ekstrem Akibat Bibit Siklon Tropis di Lampung

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa cuaca ekstrem masih akan berlangsung hingga 18 Maret 2024. Cuaca ekstrem yang melanda berbagai wilayah termasuk Lampung disebabkan aktivitas dinamika atmosfer.

    Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati mengatakan bahwa berdasarkan analisis cuaca terkini, masih ada potensi peningkatan curah hujan secara signifikan. Penyebabnya adalah peningkatan aktivitas Madden Jullian Oscillation (MJO), gelombang Kelvin dan Rossby Equatorial, dan 3 Bibit Siklon Tropis (91S, 94S, dan 93P).

    “Aktivitas Madden Julian Oscillation (MJO) serta fenomena Gelombang Kelvin dan Rossby Equatorial masih terpantau. Perkiraannya aktif di wilayah Indonesia dalam beberapa hari kedepan,” kata dia melalui keterangan tertulis, Jumat, 15 Maret 2024.

    Kemudian, terpantau adanya tiga Bibit Siklon Tropis, yaitu Bibit Siklon Tropis 91S, 94S, dan 93P. Termonitor berada di sekitar Samudera Hindia selatan Jawa, Laut Timor, dan Laut Australia, menunjukkan pengaruh terhadap wilayah Indonesia bagian selatan.

    “Kombinasi fenomena tersebut diprakirakan menimbulkan potensi hujan sedang-lebat dan kilat/angin kencang hingga 18 Maret 2024,” kata Dwikorita.

    Wilayah yang berpotensi terpengaruh oleh fenomena tersebut di antaranya Bengkulu, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Jawa Tengah. Kemudian di wilayah Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTB, NTT, Kalteng, Kaltim, Kaltara, Sulawesi Selatan, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

    Waspada Potensi Gelombang Tinggi

    Selain menyebabkan hujan dan angin kencang, fenomena tersebut juga meningkatkan potensi gelombang tinggi dan banjir rob. Bibit Siklon Tropis 91S dan Bibit Siklon Tropis 94S memberikan dampak signifikan berupa peningkatan kecepatan angin hingga mencapai 35 knot.

    Selain itu, fenomena Super New Moon atau fase bulan baru yang bersamaan dengan Perigee (jarak terdekat bulan ke bumi) memberikan dampak pada peningkatan ketinggian pasang air laut maksimum. Sehingga berpotensi mengakibatkan terjadinya banjir rob di beberapa wilayah.

    “Untuk tinggi gelombang 4.0 – 6.0 meter berpotensi terjadi di Samudra Hindia selatan Jawa Timur hingga NTB,” kata Dwikorita.

    Sementara untuk wilayah yang berpotensi terjadi banjir rob hingga 18 Maret 2024 di antaranya Pesisir utara Medan – Sumatera Utara, Pesisir Batam, Karimun, dan Bintan – Kep. Riau. Lalu Pesisir Lampung, Pesisir utara Jawa Tengah, Pesisir barat Banten, Pesisir selatan Jawa, Pesisir selatan Bali.

    Selanjutnya di wilayah Pesisir selatan NTB dan NTT, Pesisir timur Kendari, Konawe, dan Konawe Utara
    Sulawesi Tenggara, Pesisir Saumlaki – Maluku, dan Pesisir Merauke.

    Atas fenomena tersebut, BMKG mengimbau masyarakat untuk tidak panik terkait informasi Bibit Siklon Tropis 91S, 94S, dan 93P. Namun masyarakat harus waspada akan kemungkinan potensi cuaca ekstrem yang terjadi.

    Masyarakat juga diminta melakukan pemantauan berkelanjutan 24/7 mengenai kondisi cuaca serta potensi pembentukan bibit siklon tropis. Juga melakukan monitoring perkembangan peringatan dini cuaca ekstrem dari BMKG.

  • BMKG Keluarkan Peringatan Dini Pasang Maksimum Air Mulai 13-16 Maret 2024

    BMKG Keluarkan Peringatan Dini Pasang Maksimum Air Mulai 13-16 Maret 2024

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Maritim Klas IV Panjang Lampung merilis peringatan dini pasang maksimum air.

    Kondisi tersebut ajan terjadi mulai tanggal 13 sampai 16 Maret 2024. Kondisi itu berpotensi menyebabkan terjadinya peningkatan ketinggian pasang air laut maksimum. Sehingga berpotensi terjadinya banjir pesisir di Provinsi Lampung.

    Kondisi ini, secara umum dapat mengganggu aktivitas masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir. Selain itu, aktivitas bongkar muat di pelabuhan, aktivitas di pemukiman pesisir, serta perikanan darat ikut terimbas.

    Untuk itu masyarakat di pesisir agar selalu waspada dan siaga terhadap pengaruh dari adanya pasang maksimum air laut.

    BMKG Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan sebagian wilayah Lampung bakal hujan lebat hari ini.

    Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto mengatakan hujan berpotensi mengguyur pada sore dan malam hari. Prakiraan itu berlaku untuk Kamis, 14 Maret 2024.

    Ia juga menyatakan bahwa BMKG mengeluarkan peringatan dini waspada hujan deras disertai angin kencang di sebagian wilayah Lampung.

  • BMKG: Waspada Potensi Hujan Lebat Disertai Petir Malam Hari Ini

    BMKG: Waspada Potensi Hujan Lebat Disertai Petir Malam Hari Ini

    Bandar Lampung (Lampost.co)–Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Radin Inten II memprakirakan sebagian wilayah Lampung bakal hujan lebat hari ini.

    Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi, Rudi Harianto mengatakan hujan berpotensi mengguyur pada sore dan malam hari. Prakiraan itu berlaku untuk Kamis, 14 Maret 2024.

    Ia juga menyatakan bahwa BMKG mengeluarkan peringatan dini waspada hujan deras disertai angin kencang di sebagian wilayah Lampung.

    “Peringatan dini waspada potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Tanggamus, Lampung Barat, dan Pesisir Barat. Kemudian di Pesawaran, Pringsewu, Bandar Lampung, Lampung Selatan, dan Lampung Timur pada siang dan sore hari,” kata dia melalui keterangan  tertulis.

    Sementara itu untuk cuaca pagi hari berpotensi berawan. Namun beberapa wilayah seperti Lampung Selatan, Tanggamus, Pesisir Barat, Lampung Timur, Pesawaran, Bandar Lampung, Metro, serta Lampung Tengah berpotensi hujan ringan.

    Rudi mengatakan masyarakat harus waspada terjadinya bencana hidrometeorologi yang kerap terjadi saat musim hujan. Mengingat saat ini hampir seluruh wilayah Lampung sudah memasuki puncak musim penghujan.

    “Untuk itu masyarakat harus waspada, update selalu informasi seputar cuaca melalui media sosial atau website resmi BMKG. Di sana informasi cuara terupdate secara real time,” ujar dia.

    Prakiraan Cuaca Akhir pekan Wilayah Lampung

    Jumat, 15 Maret 2024 di wilayah Lampung bagian tengah, selatan, timur, juga utara pada sore dan malam hari.

    Sabtu, 16 Maret 2024 di wilayah Lampung bagian tengah, timur, juga utara pada sore dan malam hari.

    Minggu, 17 Maret 2024 di wilayah Lampung bagian barat, tengah, juga selatan pada siang – malam hari.