Tag: LAMPUNG

  • Awasi Penjabat Kepala Daerah Berpolitik  

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Lampung menunggu petunjuk teknis dari Bawaslu RI, terkait penjabat kepala daerah atau Pj. Kada yang harus mundur jika ingin maju sebagai calon kepala daerah, pada Pilkada Serentak 27 November 2024 mendatang.
    .
    Koordinator Divisi (Kordiv) Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat (Parmas) Bawaslu Provinsi Lampung, Hamid Badrul Munir, mengatakan, petunjuk teknis yang biasanya keluar terkait Perbawaslu pada Pilkada 2024. Termasuk upaya pengawas persyaratan untuk maju sebagai calon kada.
    .
    “Terkait hal ini. Kami masih menunggu petunjuk dari Bawaslu RI,” ujar Badrul, Minggu, 31 Maret 2024.
    .
    Tentunya, jika aturan teknis dari pusat sudah turun. Maka akan pihaknya akan mempelajarinya secara spesifik. Hal itu penting untuk proses pengawasan ketika ada calon yang melakukan pendaftaran.
    .
    Total ada 7 kabupaten se Lampung terisi Pj. Bupati. Kabupaten tersebut yakni; Lampung Barat, Lampung Utara, Mesuji, Pringsewu, Tanggamus, Tulang Bawang, dan Tulang Bawang Barat. Mendagri meminta Pj yang ingin maju sebagai calon kada, harus mundur 5 bulan sebelum pemilihan.
    .

    Mudur

    .
    Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menegaskan penjabat kepala daerah harus mundur dari jabatan apabila ingin mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Hal ini tersampaikan Tito dalam rapat koordinasi melalui konferensi video bersama penjabat kepala daerah seluruh Indonesia, Kamis, 28 Maret 2024.
    .
    “Penjabat kepala daerah harus mundur lima bulan sebelum pelaksanaan pilkada, jika ingin ikut pilkada,” tegas Tito Karnavian.
    .
    Kemudian ia mengtakan, Pj. mendapat tugas dari pemerintah pusat sebagai pengisi kekosongan pimpinan daerah. Sehingga, jangan menggunakan jabatan untuk politik praktis. “Seluruh penjabat kepala daerah harus bersikap netral dalam pelaksanaan pilkada,” tegasnya.
     .
    Netralitas penjabat kepala daerah dalam pilkada tertuang dalam Undang-Undang No. 10 Tahun 2016 tentang perubahan kedua atas Undang-Undang No. 1 Tahun 2014 tentang pemilihan Gubernur, Bupati, Wali Kota, menjadi Undang-Undang pada 1 Juli 2016.
    .
    Pada Pasal 7 ayat (2) huruf q, calon gubernur dan wakil gubernur, calon bupati dan wakil bupati. Serta calon wali kota dan wakil wali kota harus memenuhi persyaratan. Persyaratan itu tersebutkan pada ayat (1). Menurut Mendagri, harus memenuhi persyaratan sebagai berikut huruf q: Tidak berstatus sebagai penjabat gubernur, penjabat bupati dan penjabat wali kota.
     .
    Ketentuan pada regulasi tersebut, untuk mencegah penjabat gubernur, penjabat bupati, dan penjabat wali kota mengundurkan diri. Kemudian untuk mencalonkan menjadi gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, wali kota atau wakil wali kota.
     .
    Dalam rapat kerja Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) guna optimalisasi kinerja penjabat gubernur, penjabat bupati dan penjabat wali kota. Menyangkut isu strategis yang menyangkut pelaksanaan pilkada, serta tata kelola penyelenggaraan pemerintahan daerah.
     .
    “Penjabat kepala daerah terancam sanksi yang maju ikut bertarung pada pilkada serentak,” ujar Tito.
  • Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Hingga 5 April 2024

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Kementrian Agama (Kemenag) kembali memperpanjang Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler tahun 1445 H/2024 M tahap kedua. Semula berakhir pada hari Selasa tanggal 26 Maret 2024 kemarin, menjadi 1 hingga 5 April 2024.
    .
    Perubahan ini tertuang dalam surat keputusan terbitan Kementerian Agama (Kemenag) RI. Melalui Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah yang menerbitkan Keputusan Nomor 196 Tahun 2024.
    .
    Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung, Puji Raharjo mengatakan perpanjangan pelunasan tahap kedua ini bagi jemaah yang mengalami gagal sistem. Kemudian pendamping jemaah haji lanjut usia dan jemaah haji penggabungan suami/istri. Lalu, anak kandung/orang tua terpisah serta pendamping jemaah haji penyandang berkebutuhan khusus/disabilitas.
    .
    Berdasarkan data dari Kemenag Lampung, jemaah calon haji reguler Provinsi Lampung. Jemaah yang sudah melunasi tahap pertama dan tahap kedua sampai Selasa, 26 Maret 2024 sejumlah 7.184 jemaah.
    .
    Kemudian Petugas Haji Daerah (PHD) yang melunasi sejumlah 46 PHD dan KBIHU yang melunasi sejumlah 9 KBIHU. Sehingga total yang sudah melunasi sampai Selasa, 26 Maret 2024 sebanyak 7.239 jemaah dengan menyisakan kuota 95 jemaah.
    .
    “Saya mengajak kepada jemaah calon haji Lampung untuk memanfaatkan kesempatan perpanjangan ini. Karena menunggu momen berangkat haji adalah hal yang cukup lama. Mari kita dimanfaatkan sebaik-baiknya,” kata Puji, Minggu, 31 Maret 2024.
    .
    Puji meminta masyarakat yang akan melaksanakan ibadah haji untuk dapat menyelesaikan persyaratan sebelum waktu yang sudah ditentukan.
  • Maksimalkan Ramp Check di Simpul Transportasi Lampung

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Lampung melakukan ramp check. Kegiatan itu merupakan inspeksi keselamatan terhadap kendaraan umum pada sejumlah simpul transportasi.
    .
    Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Lampung, Bambang Sumbogo mengatakan kegiatan ini untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana menyambut mudik Lebaran.
    .
    “Sarana dan prasarana (perhubungan) laut, udara, sungai, danau, penyebrangan, dan perkeretaapian kita lakukan ramp check,” ujarnya, Minggu, 31 Maret 2024.
    .
    Kegiatan ramp check yang saat ini sedang berjalan yaitu inspeksi keselamatan terhadap angkutan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP). Titik ramp check pada Terminal Rajabasa dan Mulyojati, juga berpotensi menyasar sejumlah pool bus.
    .
    “Titik ramp check pada Terminal Rajabasa dan Mulyojati. Kemungkinan juga mendatangi pool-pool yang ada pada wilayah Bandar Lampung,” katanya.
    .
    Selanjutnya, untuk kendaraan yang tidak laik jalan segera melakukan perbaikan agar memenuhi standar kelaikan. Ada beberapa permasalahan terhadap kendaraan yang tertemukan dalam inspeksi ini. Seperti masa berlaku Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) yang sudah habis, dan kondisi fisik kendaraan seperti ban yang perlu servis.
    .
    “Ini terus kita pantau. Kita minta untuk perbaikan, kita tunggu sampai H-7 (Lebaran). Harapannya H-7 itu laik semua, kalau yang kondisinya parah, nggak kita berikan izin,” ungkapnya.
    .
    Kemudian pihaknya juga mendorong kabupaten/kota untuk turut melakukan ramp check agar kegiatan inspeksi rampung digelar pada H-7 Lebaran. “Kita minta kabupaten/kota juga bergerak sehingga harapannya (ramp check) selesai pada H-7 itu,” jelasnya.
    .

    Armada

    .
    Berdasarkan data Dishub Lampung, armada angkutan jalan yang tersedia untuk mudik Lebaran. Untuk angkutan kota antar provinsi (AKAP) sejumlah 288 unit dengan kapasitas 10.919 penumpang. Kemudian antar kota dalam provinsi (AKDP) sebanyak 451 unit dengan jumlah kapasitas 12.916 penumpang. Lalu aglomerasi sebanyak 23 unit dengan kapasitas 762 orang.
    .
    Jumlah angkutan antar jemput dalam provinsi (AJDP) 104 unit dengan kapasitas 944 penumpang. Selanjutnya angkutan sewa khusus (ASK) sebanyak 488 unit berkapasitas 2.704 penumpang. Kemudian pariwisata 232 unit dengan kapasitas 5.933 penumpang, dan taksi 115 unit dengan kapasitas 793 penumpang.
    “Adapun untuk jumlah angkutan Damri sebanyak 73 unit AKAP, 15 unit AKDP dan 25 unit perintis. Sehingga totalnya 113 armada.
  • KPPU Awasi Tataniaga Bahan Pokok Jelang Lebaran

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Wilayah II turut mengawasi tataniaga bahan pangan pokok menjelang hari raya Idulfitri.
    .
    Kepala KPPU Wilayah II, Wahyu Bekti Anggoro mengatakan hingga minggu keempat Maret 2024. Belum terjadi lonjakan harga yang berarti terhadap bahan pokok.
    .
    “Pantauan bahan pokok wilayah Lampung, kondisinya masih terpantau stabil. Ada beberapa yang kami pantau mengalami penurunan, seperti cabai,” ujarnya, Minggu, 31 Maret 2024.
    .
    Berdasarkan pantauan KPPU, harga bahan pokok minggu keempat Maret untuk komoditas beras premium Rp16.000,-/kg, beras medium Rp14.750,-/kg, gula konsumsi Rp17.000,-/kg, dan telur ayam Rp30.000,-/kg.
    .
    Kemudian cabai rawit merah Rp40.000,-/kg, daging ayam Rp40.000,-/kg, daging sapi Rp135.000,-/kg, minyak goreng curah Rp16.000,-/kg, dan minyakita Rp16.000,-/kg.
    .
    “Komoditas bahan pokok dari segi pasokan maupun harga masih terkontrol,” tuturnya.
    .
    Sementara hasil pantauan untuk beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) tingkat mitra resmi Bulog sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yakni Rp10.900/kg. Meskipun begitu, tak terpungkiri masih ada penjual non mitra Bulog yang menjual beras SPHP melebihi HET.
    .
    “Yang menjual melebihi HET itu bukan mitra Bulog, melainkan pengecer yang mendapat suplai dari pedagang mitra,” ungkapnya.
    .
    KPPU dan Bulog Lampung berkoordinasi dalam pengawasan penjualan beras program SPHP agar tersalurkan secara tepat sesuai HET. “Jika terdapat mitra yang menjual melebigi HET. Maka terkena sanksi pencabutan mitra,” tuturnya.
    .
    KPPU mengimbau agar mitra Bulog untuk tidak menjual kembali beras SPHP kepada pedagang lain. “Karena perilaku tersebut yang menyebabkan adanya beras SPHP yang terjual melebihi HET,” pungkasnya.
  • Komunitas Sevel Reunion FC Berbagi Kebahagiaan di Ramadan

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Sevel Reunion FC bukan hanya sebuah klub sepak bola biasa. Tetapi juga komunitas yang inklusif, menaungi anggotanya dari berbagai lintas generasi dan profesi.
    .
    Dengan visi 3S (silarutahim, sehat, dan sosial) serta misi untuk membangun semangat kebersamaan dan kesadaran sosial. Klub ini terus berkembang dengan anggota yang semakin bertambah.
    .
    Sevel Reunion FC, memiliki motto “makkou nikeu mak bangek”. Kemudian Sevel terus menginspirasi tidak hanya dalam lapangan hijau. Tetapi juga dalam kegiatan-kegiatan sosial yang memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.
    .
    Seperti kegiatan sosial yang berlangsung pada Minggu, 31 Maret 2024. Mereka melakukan penggalangan dana untuk berbagi kebahagiaan bersama anak-anak Panti Asuhan Bussaina Bandar Lampung. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa klub tidak hanya tentang sepak bola. Tetapi juga tentang membangun komunitas yang peduli sesama.
    .
    Dengan menggalang donasi dari anggotanya, klub berhasil menyampaikan bantuan dalam bentuk sembako bagi anak-anak panti. Kegiatan ini tidak hanya tentang memberi. Tetapi juga tentang membangun hubungan yang lebih dalam antaranggota klub.

    Meraih Berkah

    Ketua Klub Sevel Reunion FC, Hendra menyampaikan bahwa tema kegiatan Ramadan kali ini adalah ‘Tentukan goals-mu untuk bersama meraih berkah’. Tema itu menekankan pentingnya berbagi dan bagaimana cara manusia memanusiakan sesama.
    .
    “Kegiatan ini tidak hanya tentang menyalurkan hobi. Tetapi juga membangun kesadaran untuk berbagi terhadap sesama,” ujarnya.
    .
    Menurut Hendra, kegiatan ini adalah murni inisiatif anggota dan menjadi bagian dari semangat kebersamaan. Ia berharap komunitas lain dapat saling bersinergi dalam kebaikan. Tentunya tak hanya di bulan Ramadan tapi juga bulan-bulan lainnya.
    .
    “Kami berharap kegiatan sosial seperti ini tidak hanya menjadi momen sekali-sekali. Tetapi menjadi bagian dari budaya klub untuk selalu peduli dan berbagi kepada yang membutuhkan,” katanya.
    .
    Sementara itu Pimpinan Panti Asuhan, Budi menyampaikan apresiasi tinggi atas kehadiran dan kepedulian Sevel Reunion FC kepada Panti Asuhan Bussaina. Bantuan yang telah tersalurkan hari ini sangat bermanfaat bagi para anak-anak asuhnya.
    .
    “Kegiatan luar biasa ini memberikan sumbangsih positif yang besar bagi kami, semoga dilipatgandakan pahalanya atas amal kebaikannya pada hari ini,” ungkapnya.
  • BSI Mudahkan Transaksi Digital Keuangan Masjid  

    Bandar Lampung (Lampost.co)Masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial masyarakat memainkan peran penting dalam pengelolaan keuangan yang transparan. Dalam upaya untuk meningkatkan transparansi tersebut. Bank Syariah Indonesia (BSI) Lampung memberikan kemudahan transaksi digital bagi pengelolaan keuangan masjid.
    .
    Hal tersebut tersampaikan oleh Funding Transaction Relationship Manager Islamic Ecosystem BSI Lampung, Ogi Marsenal. Ia menjelaskan bahwa digitalisasi telah membantu mempermudah transaksi keuangan masjid. Dengan penggunaan teknologi yang semakin canggih.
    .
    “Dalam beberapa tahun terakhir, pengelolaan keuangan masjid wilayah Lampung telah beralih dari metode konvensional ke digital dengan pesat,” ujar Ogi dalam sebuah acara talkshow bersama BSI dan Masjid Ad-Dua Bandar Lampung Minggu, 31 Maret 2024.
    .
    Salah satu inovasi BSI adalah QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard). Inovasi itu memungkinkan donasi masuk melalui kode QR. Dengan QRIS, proses pengiriman donasi menjadi lebih mudah dan efisien. Kemudian tanpa biaya admin, serta menghindari risiko uang palsu dan pencurian.
    .
    Selain itu, BSI juga telah mengembangkan aplikasi Takmil.com yang memungkinkan pengurus masjid untuk berkomunikasi terkait keuangan. Kemdudian melihat laporan keuangan, dan menginformasikan kegiatan-kegiatan masjid kepada jemaah secara transparan.
    .
    “Kami juga menyediakan layanan BSI Link untuk memfasilitasi jemaah dalam melakukan berbagai transaksi. Seperti pembayaran listrik dan biaya sekolah, tanpa perlu ke bank atau tempat lain,” tambah Ogi Marsenal.
    .
    Selanjutnya Ogi menyebut, bahwa BSI juga aktif mengadakan pelatihan digitalisasi bagi pengurus masjid Bandar Lampung. Dengan harapan bahwa masjid tidak hanya menjadi tempat ibadah. Tetapi juga pusat interaksi sosial dan pendidikan.
    .
    Kemudian Ogi juga mengingatkan pentingnya pengawasan terhadap transaksi digital. Hal itu mengingat adanya oknum yang berpotensi melakukan penyalahgunaan. Oleh karena itu, BSI memberikan fasilitas untuk memverifikasi nomor rekening penerima donasi melalui aplikasinya.
    “Dengan BSI Mobile, kami berkomitmen untuk memberikan layanan yang mudah terakses oleh masyarakat. Tanpa batasan nominal,” katanya.
  • Pentingnya Keterwakilan Perempuan di Panggung Politik

    Bandar Lampung (Lampost.co)Keterwakilan perempuan pada panggung politik memiliki pengaruh besar dalam pemenuhan hak-hak perempuan yang selama ini kurang begitu tersorot.
    .
    Guru Besar Ilmu Politik Universitas Lampung, Prof Ari Darmastuti, menyebut sejak masa sebelum kemerdekaan, peran perempuan dalam menduduki posisi strategis pemerintahan sudah menjadi perhitungan. Nama-nama seperti Laksamana Malahayati dan RA Kartini merupakan tokoh yang menjadi cerminan bagaimana kuatnya pengaruh perempuan pada masa itu.
    .
    Menurut Prof Ari, saat ini keterwakilan perempuan dalam politik Indonesia hanya sekitar 30 persen tingkat nasional. Sementara tingkat provinsi dan kabupaten/kota rata-rata masih rendah dan kerap tidak terpenuhi.
    .
    “Ini jauh dari negara-negara Eropa yang bisa keterwakilan perempuannya itu bisa mencapai 40 persen,” ujar Prof Ari saat dialog spesial Lampung Post Minggu, 31 Maret 2024.
    .
    Akademisi Jurusan Ilmu Pemerintahan FISIP Unila itu menyebut, saat ini masih banyak hal yang menjadi penghambat keterlibatan perempuan dalam politik. Meskipun secara hukum tidak ada aturan yang diskriminasi perempuan dalam kontestasi. Namun secara kultur politik hambatan-hambatan itu menurutnya masih nyata terasa.
    .
    “Langkah perempuan dalam berkontestasi dalam politik itu tidak sama dengan laki-laki. Kebanyakan mereka baru berani maju itu setelah anak-anak mereka besar,” ujarnya.
    .

    30 Persen

    .
    Ia menekankan bahwa kuota keterwakilan 30 persen perempuan tersebut bukan sekadar untuk mencalonkan perempuan. Melainkan untuk memastikan keterwakilan mereka dalam dewan terpenuhi.
    .
    Hal itu perlu terupayakan sebab masih banyak permasalahan-permasalahan yang menjadi kendala perempuan. Dan itu tidak menjadi perhatian besar dari para pemangku kekuasaan. Beberapa permasalahan tersebut menurutnya terdiri dalam berbagai aspek kehidupan sosial, politik, dan ekonomi. Perempuan masih menjadi objek dagang dan terpinggirkan dalam sektor informal. Tanpa perlindungan hukum yang memadai.
    .
    “Perempuan bukan hanya pelaku, tetapi juga harus menikmati hasil pembangunan. Politik bukan hanya tanggung jawab laki-laki. Tetapi juga kewajiban perempuan untuk turut serta,” tegas Prof Ari.
    Untuk itu, perempuan perlu membangun dukungan dari keluarga, masyarakat, partai politik, dan organisasi masyarakat. Dukungan tersebut menjadi kunci keberhasilan perempuan dalam berpolitik, mengingat politik merupakan arena yang ketat dan memerlukan keberanian serta jejaring yang luas.
    .
    “Tanpa keterlibatan perempuan dalam dewan, isu dan kebutuhan perempuan tidak akan terabaikan. Oleh karena itu, saatnya bagi perempuan untuk bersatu dan mengambil peran yang layak dalam politik,” pungkasnya.
  • Akibat Ngantuk, Mobil Expander Tabrak Suzuki Karimun hingga Masuk Parit

    Pringsewu (Lampost.co) — Satu unit mobil minibus Suzuki Karimun bernomor Polisi BE 1728 ANC terebur ke dalam parit sedalam dua meter. Peristiwa naas itu terjadi usai terlibat kecelakaan dengan mobil Mitsubishi Expander BE 1490 QB yang melaju dari arah berlawanan.

    Akibat peristiwa ini dua orang mengalami luka ringan, sedangkan dua lainya dalam kondisi sehat.

    Kasat lantas AKP Khoirul menjelaskan kecelakaan lalu lintas ini terjadi ruas jalan Lintas Barat Sumatera, Kelurahan Pajaresuk, Pringsewu Lampung, pada Sabtu (30/3/3034) pagi sekira pukul 07.30 Wib.

    Kecelakan ini melibatkan dua unit kendaraan terdiri dari minibus Suzuki Karimun Polisi BE 1728 ANC yang mengemudikan pasangan suami istri Nopilianto (47) dan Nani Lestari (46).

    Warga asal Bandar Lampung dan Mobil Mitsubishi Expander BE 1490 QB yang mengemudikan pasangan suami istri Ariyanto (85) dan Erni Munifaroh (83) warga Kecamatan Lumbu Kibang, Kabupaten Lampung Tengah.

    Berdasarkan keterangan sejumlah saksi mata, saat kejadian mobil Suzuki Karimun melaju dari arah Pagelaran menuju ke Pringsewu dengan kecepatan sedang.

    Saat bersamaan dari arah berlawanan datang laju mobil Mitsubishi Expander dengan kecepatan tinggi, yang tiba-tiba langsung berbelok kekanan dan menabrak mobil Suzuki Karimun hingga terdorong dan tercebur ked alam parit.

    “Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Namun ke dua pengemudi mengalami luka ringan sedangkan dua penumpangnya tidak mengalami luka,” ujar AKP Khoirul bahri bahri mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya pada Sabtu siang.

    Menurut Kasat, kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah berhasil mengevakuasi dan membawa ke Kantor Unit Gakkum Satlantas Polres Pringsewu. Mobil Suzuki Karimun mengalami ringsek bagian depan sebelah kanan, dan sejumlah bagian lainya.

    Sedangkan mobil Suzuki Expander juga ringsek pada bagin depan sebelah kanan, kerugian materil ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

    Hasil Penyidikan

    Ia juga mengungkapkan berdasarkan hasil penyelidikan, dugaan kecelakaan lalu lintas tersebut karena adanya kelalaian pegemudi Mitsubishi Expander.

    “Pengemudi Mitsubhisi Expander mengaku mengantuk, sehingga terjadi tidur singkat (microsleep) yang menyebabkan laju mobil yang ia kemudikanya tidak terkendali. Lalu menabrak mobil yang melaju dari arah berlawanan,” bebernya.

    Lebih lanjut ia mengimbau masyarakat untuk tidak memaksakan berkendara jika dalam kondisi lelah atau mengantuk. Hal itu demi mencegah terjadinya kecelakaan serupa.

  • Lampung Siap Topang Perekonomian Lewat Pariwisata

    Lampung Selatan (Lampost.co) — Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi Lampung siap menopang peningkatan ekonomi. Hal itu melalui sektor pariwisata yang ada pada Bumi Ruwai Jurai.
    .
    Hal tersebut tersampaikan oleh Kepala Disparekraf Provinsi Lampung, Bobby Irawan. Ia mengatakan, dengan bermunculannya potensi wisata yang ada dapat meningkatkan perputaran rupiah.
    .
    “Nah, dengan munculnya pariwisata ini, bisa menambah jumlah wisatawan. Baik lokal maupun mancanegara pasti akan tertarik untuk datang dan berkunjung ke Lampung,” ujarnya usai menghadiri acara Ramadhan Iftar Party Rio by the Beach, Jumat, 29 Maret 2024.
    .
    Selanjutnya ia mengapresiasi Rio by the Beach atas munculnya pariwisata yang memesona dan mengutamakan keasrian alam. “Saya sudah cukup lama kenal dengan mas Rio Motret. Dulu saya sempat meminta beliau untuk melihat potensi pariwisata Lampung. Mana yang dapat bersaing pada kancah internasional,” ungkapnya.
    .
    Kemudian, ia menambahkan, tidak butuh waktu lama seorang ahli wisata untuk mengobservasi objek yang ada pada Lampung. Sehingga, terpilihlah pantai yang berada pada Kalianda, Lampung Selatan.
    .
    “Lampung ini tempat nya strategis dan banyak pariwisata yang layak untuk dikunjungi. Apalagi ada akses infratruktur yang baik sehingga bisa meningkatkan minat wisatawan datang ke Lampung,” tambahnya.
    .
    Selanjutnya, ia menargetkan, untuk libur panjang ini bisa mengundang lebih dari 3,5 juta wisatawan. Wisatawan harapannya terkesan datang dan berkunjung ke Lampung.
    .
    “Kita tahun lalu sudah mendata. Setiap libur panjang pasti tingkat pariwisata Lampung bakal naik. Mudah-mudahan ini bisa menjadi salah satu peningkatan sektor ekonomi Lampung,” ucapan.
    .

    Topang Ekonomi

    .
    Sementara itu, pada kesempatan yang sama. Owner Rio by the Beach, Rio Motret akan berkomitmen untuk mendukung program pemerintah untuk menopang ekonomi melalui pariwisata.
    .
    “Saya berkomitmen untuk menjadi salah satu tempat wisata yang bisa menghibur para pengunjung. Konsep kami membangun pantai ini tidak merubah tampilan alam dengan bangunan moderen. Artinya, kami akan menunjukkan keasrian pantai tanpa ada modifikasi,” kata dia.
    .
    Selanjutnya ia menjelaskan, dengan menjaga keasrian alam maka wisatawan akan terpukau keindahan alam yang sebenarnya.
    .
    “Sunset, deburan ombak, dan pasir pantai yang halus itu adalah nilai jual dari sebuah objek pariwisata. Lampung ini ada dukungan bantaran pantai yang indah dan luas. Maka harus bisa dikelola dengan baik,” ucapnya.
  • Alfamart Cabang Lampung Gelar Buka Bersama Konsumen dan Berikan Hadiah

    Bandar Lampung (Lampost.co) — Pada bulan suci Ramadan 1445 H tahun 2024, Alfamart Cabang Lampung mengajak ratusan member loyal Alfamart–Alfagift untuk berbuka puasa bersama, di Hotel Amalia Bandar Lampung, Kamis, 28 Maret 2024.

    Branch Manager Alfamart Lampung Dik Dik Dirgantara mengatakan, tujuan kegiatan itu untuk mempererat jalinan silaturahmi antara Alfamart dan konsumen. Selain itu juga untuk mengajak para konsumen agar saling tukar pengalaman.

    “Acara ini untuk semakin mempererat hubungan konsumen loyal Alfamart terhadap perusahaan kami, sehingga terjalin hubungan yang lebih baik,” ujanya.

    Baca juga: Alfamart Lampung Sukses Gelar Turnamen Mobile Legend bersama IM3

    Selain konsumen setia Alfamart, kegiatan buka bersama ini juga turut dihadiri oleh beberapa jajaran internal Alfamart Cabang Malang.

    Kepada para konsumen yang hadir dalam acara buka bersama tersebut, Alfamart melakukan pengundian terhadap nomor member Alfagift. Terhadap pemenang undian mendapat hadiah hiburan berupa sembako dan lainnya.

    Baca juga: Wow Seru ! Alfamart GGPin Sukses Gelar Turnamen Mobile Legend ke-4

    Sebagai informasi, kegiatan buka puasa bersama member loyal Alfamart – Alfagift juga berlangsung di 34 kota yang ada di wilayah Indonesia, Untuk Alfamart Cabang Lampung sendiri baru mengadakan hari ini, Kamis 28 Maret 2024.

    Baca juga: Lomba Mewarnai dan Lomba Rangking 1 Alfamart Meriah

    Baca juga: Lomba Mewarnai dan Lomba Rangking 1 Alfamart-SGM Meriahkan Kota Bandar Lampung