Tag: pemudik
-
4.363 Personel Gabungan Siaga Amankan Mudik 2024 di Lampung
Bandar Lampung (Lampost.co) — Polda Lampung akan mulai menggelar Operasi Ketupat Krakatau 4 – 16 Maret 2024. Dalam operasi rutin tahunan itu, kali ini terdapat 4.363 personel gabungan yang akan bersiaga selama masa mudik..Dari total pasukan siaga mudik itu terdiri dari 200 personel Polda Lampung, 1.672 personel. Kemudian jajaran Polres/Polresta, dan 2.491 personel berasal dari TNI serta stakeholder terkait lainnya..Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik mengungkapkan, kepolisian mendirikan 77 pos siaga mudik selama operasi tersebut. Puluhan pos itu meliputi 56 pos pengamanan (Pospam), 20 pos pelayanan (Posyan), dan 1 pos layanan terpadu pada area pelabuhan..“Puluhan pos ini akan siap pada berbagai lokasi strategis seperti jalan tol, rest area, jalan arteri. Hingga jalur wisata guna memastikan keamanan, dan kenyamanan masyarakat selama Idulfitri 2024,” ungkapnya, Minggu, 31 Maret 2024..Selain itu, kepolisian juga telah menyiapkan tim anti begal untuk mengamankan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik. Sehingga masyarakat merasa aman ketika melintasi wilayah Lampung..Kemudian, untuk mengantisipasi adanya pemudik yang menjadi korban kriminal. Kepolisian juga menyiapkan tim pengawal bagi pemudik pemotor. Pengawalan ini bersiaga sekitar pelabuhan dan akan mengantar pemudik sampai tujuan..“Pola pengamanan secara estafet antara berbagai satuan pada wilayah Lampung. Hal itu guna memastikan setiap pemudik dapat sampai ke tujuan dengan aman,” katanya..Puncak arus mudik sendiri perkiraannya terjadi pada 7-8 April 2024. Sementara puncak arus balik mudik prediksinya terjadi pada 14-15 April 2024. -
Penumpang di Bakauheni Membludak Diakhir Libur Nataru
Kalianda (Lampost.co) — Volume penumpang di pelabuhan bakauheni, Lampung Selatan, terpantau mengalami lonjakan pada akhir libur tahun baru. Berdasarkan data asdp masih ada sebanyak 72 ribu pemudik asal Pulau Jawa belum kembali hingga hari ini, Senin, 1 Januari 2024.
Volume kendaraan yang akan menyebrang ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, terpantau mengalami lonjakan yang signifikan pada hari ini. Sejak pagi hingga sore ini, antrean kendaraan yang berada di kantong parkir dermaga terus meningkat.
Antrean kendaraan penuhi kantong parkir Dermaga Eksekutif, penumpang kendaraan yang hendak menyebrang juga menunggu hingga 2 jam untuk mendapatkan giliran masuk ke dalam kapal.
Lonjakan ini juga terjadi pada penumpang pejalan kaki di dermaga eksekutif, ratusan penumpang tengah menunggu kapal sandar di ruang tunggu Dermaga Eksekutif.
Berdasarkan data ASDP Indonesia Ferry cabang Bakauheni, sebanyak 28 ribu orang penumpang dan 6.151 kendaraan telah kembali ke pulau jawa pada hari ini. sementara itu, masih sekitar 78 ribu pemudik lainnya belum kembali hingga akhir libur Nataru.
Pihak kepolisian juga mengimbau para pemudik yang akan kembali ke Jawa untuk membeli tiket dengan memilih jam keberangkatan dengan jumlah pembelian rendah. Hal ini disarankan guna menghindari kemacetan di pelabuhan pada puncak arus balik.
“Bagi masyarakat yang akan membeli tiket dengan seauai pada radius yang diberlakukan oleh ASDP agar mengecek kwota yang tersedia. Apa bila jam yang ingin di pesan kwotanya sudah penuh berarti lagi macet-macetnya.
Maka masyarakat bisa memesan tiket di jam berikutnya,” kata Kepala KSKP Bakauheni, AKP Firman Widyaputra.
Atika Oktaria