Bandar Lampung (Lampost.co)–Sharp sebagai brand elektronik terkemuka di dunia dan Indonesia, kini memiliki 24 kantor cabang di seluruh Indonesia. Dan pada 9 Juli 2023 resmi mengumumkan kantor baru cabang Bandar Lampung yang berlokasi Jl. Soekarno Hatta KM 4 kel Way Gubak kec Sukabumi, Bandar Lampung 35245. Kantor cabang ini akan menjadi pusat operasional bisnis Sharp di wilayah Bandar Lampung dan sekitar nya.
Choirul Hudah, Branch Manager Sharp cabang PT Sharp Electronics Indonesia mengatakan pihaknya sangat senang mengumumkan persemian kantor cabang terbarunya. “Selain lokasinya yang cukup strategis untuk diakses oleh warga Bandar Lampung serta lahan yang lebih luas yang semakin memberikan kenyaman,” katanya.
“Bandar Lampung merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang berpotensi besar, saat ini market share area Bandar Lampung berkontribusi sebesar 55,5 %,” jelas Choirul.
Kantor baru Sharp cabang Lampung berdiri di atas lahan seluas 648 M² dan bangunan dua lantai. Kantor cabang ini akan dilengkapi dengan divisi service centre untuk dapat melayani seluruh pelanggan setia Sharp yang tinggal di area Bandar Lampung dan sekitarnya. Selain service center lantai 2 akan diisi back office yang akan membantu menjalankan operasional kantor cabang setiap hari nya kemudian tersedia gudang transporter yang berfungsi untuk menyimpan kebutuhan logistik.
“Harapan kami semoga dengan pemindahan kantor Sharp di cabang Bandar Lampung dapat lebih meningkatkan performa bisnis, lebih memenuhi kebutuhan konsumen setia Sharp di area Bandar Lampung dan sekitarnya serta dapat lebih dekat dengan pelanggan – pelanggannya,” jelas Choirul.
PT Sharp Electronics Indonesia (SEId) telah memulai perjalanan panjangnya di Indonesia sejak tahun 1970. Bermula dari PT Yasonta, yang didirikan pada tahun 1970 sebagai perusahaan nasional, pada tahun 1994 Sharp Corporation menjadikan PT Yasonta perusahaan patungan PMA dengan mengakuisisi PT Yasonta dan mengubah namanya menjadi PT SHARP Yasonta Indonesia (SYI).
Pada tanggal 1 April 2005, PT SHARP Yasonta Antarnusa (kantor cabang SYI) bergabung menjadi satu dengan PT SHARP Yasonta Indonesia dan sejak Mei 2005 PT SHARP Yasonta Indonesia berubah nama menjadi PT SHARP Electronics Indonesia (SEID) seperti yang dikenal sampai saat ini.