Bandar Lampung (Lampost.co) — Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung melakukan tindakan antisipasi dengan siagakan posko di sepanjang jalan lintas Sumatra jelang libur Natal dan tahun baru (Nataru) 2024.
Kepala BPJN Lampung, Susan Novelia, mengatakan penempatan 11 posko untuk mendukung kelancaran dan kenyamanan arus lalu lintas.
“Kami menyiapkan sejumlah posko siaga taruna dan tim tanggap bencana, terutama di lokasi rawan longsor, rawan genangan dan banjir,” ujar Susan, Minggu, 26 November 2023.
Pihaknya juga menyiapkan sejumlah peralatan dengan petugas di posko yang terletak sekitar ruas jalan lintas timur, tengah, dan barat.
Posko itu terdapat pejabat pembuat komitmen (PPK) bersama tim dua orang yang siaga 24 jam melakukan pengawasan ditambah operator alat berat.
“Mereka akan melaporkan secara real time tentang situasi terkini di lapangan. Posko mulai aktif sekitar Desember sampai Minggu pertama awal 2024,” kata dia.
Selain mengawasi jalannya arus lalulintas saat libur Nataru, posko juga mengawasi daerah rawan macet, rawan longsor, dan banjir. “Kalau rawan macet biasanya di pasar tumpah dan menuju lokasi wisata,” katanya.
Dia mengklaim jalan nasional sepanjang 1.268 km siap beroperasi secara fungsional saat Nataru. Pihaknya juga menutup penthole atau lubang di beberapa ruas jalan.
“Ini hampir selesai hampir 100 persen, tapi untuk lobang-lobang baru yang mungkin muncul segera ditutup,” ujarnya.
Effran Kurniawan