Gunungsugih (Lampost.co)– Serapan APBD Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah tahun 2023, sudah mencapai 70 persen. Tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) melaksanakan serapat tertinggi, yakni Dinas Pendidikan, Kesehatan dan PU.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah (BPKAD) Deni Panji Wijaya, menerangkan bahwa pada tanggal 5 Oktober 2023 lalu, serapan sudah sesui target yang ditentukan.
“Pada awal bulan ini, tangal 5 Oktober 2023, serapan anggaran kita sudah mencapai 70 persen. Untuk OPD yang serapannya tertinggi di Dinas Pendidikan, Kesehatan dan Pekerjaan Umum,” kata Deni, Senin,16 Oktober 2023.
Ia mengaku sampai hari ini tidak ada kendala untuk penyerapan anggaran tersebut, sebab semua pelaporan yang digunakan sesuai ketentuan yang berlaku.
“Kalau untuk kendala, sampai saat ini belum ada, karena semua dilaporkan dengan aplikasi,” jelasnya.
Pihaknya optimistis, serapan anggaran akan selesai pada termin terakhir di tahun 2023. “Untuk serapan anggaran ditermin terakhir ini bisa selesai, batasnya sampai 26 Desember 2023,” tutupnya.
Nurjanah