Gunungsugih (Lampost.co)–Jalan penghubung Kampung Poncowati menuju Kampung Purnama Tunggal dan Bumi Mas, Kecamatan Terbanggibesar akan dibangun oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah tahun ini.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua DPRD Lamteng, Firdaus Ali kepada Lampost.co dalam megiatan Reses Dapil V yang berlangsung di kantor balai Kampung Poncowati pada Rabu, 7 Juni 2023.
Firdaus mengatakan jalan Kampung Poncowati menuju beberapa kampung di Kecamatan Seputihagung merupakan perioritas utama dalam pembangunan infrastruktur, yang anggarannya telah disahkan.
“Tinggal nunggu tender pelaksanaannya, kalau anggaran sudah disahkan oleh DPRD,” kata dia.
Untuk menunjang dan memperlancar aktivitas dan meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat, khususnya para pendidik dan pelajar dibutuhkan infrastruktur yang baik. Sebab daerah Poncowati dikenal sebagai ikon pendidikan Lampung Tengah.
Untuk itu pembangunan jalan Poncowati menjadi skala perioritas utama yang akan dibangun di wilayah Terbanggi dimulai dari Kopel sebelah SMUN I Terbanggi sampai dengan pertigaan Kampung Bumi Mas dan Kampung Purnama Tunggal sepanjang 6km,” kata Firdaus.
Rencana perbaikan dan pembangunan jalan Poncowati mendapat apresiasi dari sejumlah tokoh masyarakat yang turut hadir dalam reses tersebut. Salah satunya yakni Budi Santoso, Kepala Sekolah SMP N Poncowati.
“Selaku pendidik saya sangat apresiasi dengan rencana pembangunan jalan Poncowati sudah lama didambakan oleh warga,” ujarnya.
Menurut Budi, jalan di Poncowati sudah bertahun-tahun tidak diperbaiki atau dibangun oleh pemerintah daerah.
“Alhamdulillah tahun ini terealisasi semoga bermanfaat bagi kita semua,” pungkasnya.
Putri Purnama