Bandar Lampung (Lampost.co) — Perum Bulog Lampung terus menggencarkan penyaluran bantuan beras kepada masyarakat di seluruh daerah.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Perum Bulog Lampung Nurman Susilo mengatakan, bantuan beras dari pemerintah dimana setiap penerima mendapatkan beras 10 kg hingga kini terus berlanjut.
“Beras bantuan pemerintah yang didistribusikan ke seluruh daerah sampai dengan saat ini progresnya telah 54 persen atau sebanyak 4.200 ton,” ujar Nurman, Selasa, 26 September 2023.
Bulog Salurkan Bantuan Pangan Beras kepada KPM di Tanggamus
Perum Bulog menyampaikan kepada seluruh masyarakat untuk bersabar, sebab dalam hal pendistribusian harus dikoordinasikan dengan pemerintah daerah (pemda) setempat.
Menurutnya hal ini menjadi kendala sementara dalam proses pendistribusiannya, meski demikian pihaknya meyakinkan seluruh bantuan beras pemerintah itu akan tersampaikan kepada 830.789 penerima bantuan pangan.
Pemilik Rumah Makan Terpaksa Kurangi Takaran Nasi Imbas Kenaikan Harga Beras
“Transporter perlu waktu untuk koordinasi dengan pemda dan pelaksana dititik-titik pembagian di kelurahan, Insya Allah tahap berikutnya lancar,” kata dia.
Pihaknya kembali menginformasikan, kondisi ketersediaan stok beras pada Perum Bulog setempat hingga kini masih mencukupi.
Meskipun terdapat dua program yang dijalankan guna mengantisipasi dampak kenaikan harga pangan dan dampak El Nino saat ini, yaitu bantuan beras pemerintah dan program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) atau operasi pasar.
“Stok yang ada di gudang Bulog sampai saat ini sekitar 35.000 ton, ini kalau dikurangi bantuan pangan 3 bulan 24.000 ton masih ada 11.000 ton dengan penyaluran rutin SPHP kurang lebih 2.000 ton, cukup sampai Desember malah lebih, sisa 3.000 ton untuk sampai 2024,” ujar dia.
Ricky Marly