Bandar Lampung (lampost.co)—Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi kunjungi pasar Natar, Lampung Selatan. Ia memastikan ketersediaan bahan pokok aman pasca lebaran Idul Fitri 2023.
Didampingi Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, Arinal juga memastikan tidak terjadi kenaikan ahargabahan pokok di pasar Natar, dan trend positif kestabilan harga dapat bertahan.
“Semoga tren positif ini terus bertahan dan ketersediaannya melimpah,” katanya usai meninjau pasar Natar pada Selasa, 2 Mei 2023.
Berdasarkan data,harga bahan pokok di pasar Natar setelah lebaran cendrung stabil dibandingkan saat menjelang hari raya. Hingga saat ini tidak ada permasalahan mengenai kelangkaan bahan pangan.
“Menjelang lebaran idul fitri, harga pada beberapa bahan pokok melonjak naik seperti harga daging sapi yang mencapai Rp160 ribu/Rp 40 ribu/ekor, cabai Rp30 sampai Ro40 ribu/kg. Tapi Pasca lebaran, harga daging bahan pangan itu turun. Stoknya juga stabil,” kata Arinal.
Selain meninjau pasar Natar, Arinal juga mengecek perkembangan pelebaran dan penambah lajur di ruas jalan Korpri-Purwotani, Jati Agung, Lampung Selatan. Ruas itu masuk kedalam prioritas pembangunan Pemerintah Provinsi Lampung pada tahun 2023.
Perbaikan Jalan Terusan Ryacudu Lampung tersebut dilakukan secara kolaboratif dengan pemerintah pusat dengan total anggaran mencapai Rp81 miliar. Anggaran sebesar Rp13 miliar berasal dari APBD Provinsi Lampung dan Rp 69 miliar bersumber dari APBN.
Putri Purnama