Gunungsugih (Lampost.co)–Polsek Seputih Mataram mengamankan 19 unit motor saat menggerebek arena judi sabung ayam, di Kampung Dharma Agung, Kecamatan Seputih Mataram, Lampung Tengah, pada Kamis, 11 Mei 2023 malam.
Kapolsek Seputih Mataram, Iptu Budi Santoso mengatakan kedatangan petugas ke arena judi sambung ayam sempat bocor. Sebab untuk sampai ke lokasi penggerebekan, petugas harus melintasi permukiman warga.
“Jadi saat kami sampai di lokasi sudah tidak ada orang, cuma ada 19 motor dan lima ayam, serta satu buah senjata tajam. Mereka sudah kabur, saat akan kami tangkap,” katanya. Jumat, 12 Mei 2023.
Penggerebekan itu dilakukan petugas setelah adanya laporan masyarakat yang mengaku resah dengan keberadaan arena judi sabung ayam. Apalagi kegiatan itu ilegal dan tidak dibenarkan.
“Warga sebut ada judi sabung ayam di Kampung Dharma Agung. Selanjutnya, kami bergerak melakukan pengrebekan, sampai di lokasi sudah sepi,” kata Budi.
Untuk mengelabui petugas dan masyarakat sekitar, para pelaku judi sabung ayam memanfaatkan sebuah lahan kebun karet yang jauh dari pusat keramaian.
Namun, lanjut Budi, petugas tidak gentar sebab ada upaya lain yang akan dilakukan untuk menertibkan kegiatan ilegal dan meresahkan itu.
“Kami akan terus berupaya membrantas perjudian yang ada di wilayah hukum Polsek Seputih Mmataram. Selanjutnya barang bukti yang kami amankan di lokasi arena judi, saat ini telah berada di Mapolsek untuk pengembangan lebih lanjut,” katanya.
Raeza
Caption : Polisi saat mengamankan kendaraan di arena lokasi sabung ayam. (Foto dok warga)