Bandar Lampung (lampost.co) — Bacaleg DPRD Provinsi Lampung Zam Zanariah Ibrahim mengaku akan memilih PKB sebagai partainya untuk menjadi bacaleg. Sebelumnya Zam sempat masuk ke daftar calon sementara (DCS) dari Partai Demokrat pada daerah pemilihan (Dapil) I Provinsi Lampung.
“Ia saya memilih untuk di PKB,” ujar Zam Zanariah saat diwawancarai usai agenda doa bersama dan nobar pendaftaran Capres dan Cawapres di DPW NasDem Lampung, Kamis, 19 Oktober 2023.
Ditanya soal jadwal klarifikasi pemanggilan dirinya, Zam enggan berkomentar lebih jauh. “Saya no comment, tunggu penetapan DCT ya,” singkatnya.
07Sementara itu, proses verifikasi administrasi kegandaan bacaleg dinyatakan rampung pada 18 Oktober 2023.
Lampost.co mengonfirmasi KPU Provinsi Lampung berapa total kegandaan bacaleg yang ditemukan oleh KPU. Namun Komisioner KPU Provinsi Lampung Bidang Teknis Penyelenggara, Ismanto, tak merespon konfirmasi lampost.co. Ia hanya memberikan jadwal tahapan, namun tidak menyebutkan berapa bacaleg yang ganda dan hasil verifikasinya. “Disesuaikan dengan tahapan,” singkatnya.
Ricky Marly